BANYUMAS - Guna meningkatkan Program Pembinaan khususnya Asimilasi, Lapas Narkotika Purwokerto menggandeng Masjid Agung Baitussalam Purwokerto untuk meningkatkan kualitas Pengetahuan Agama bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Jum'at (11/02/2022).
Kegiatan Perjanjian Kerjasama dilakukan di ruang rapat Takmir Masjid serta dihadiri oleh Dr HM Hizbul Muflihin M.Pd selaku ketua Takmir Masjid, Achmad Mulyono SH. selaku Ketua Yayasan Masjid, H. Sudarman selaku Ketua Bidang Dakwah serta pengurus Takmir Masjid Agung Baitussalam.
Perjanjian Kerjasama ditandatangani oleh Kalapas Narkotika Purwokerto, Teguh Hartaya dan Ketua Takmir Masjid Agung Baitussalam. Penandatanganan ini juga disaksikan oleh Pejabat Struktural Lapas Narkotika Purwokerto antara lain Kasi Binadik dan Giatja, Kasubsi Registrasi dan Kasubsi Keamanan.
Dalam kesempatan tersebut Kalapas Narkotika Purwokerto Teguh Hartaya menyampaikan ucapan terima kasih atas terjalinnya kerjasama ini, dengan adanya kegiatan keagamaan di dalam lapas diharapkan WBP mampu meningkatkan akhlak, agar lebih baik dengan menjalankan kegiatan yang lebih positif.
"Pengurus Masjid Agung Baitussalam menyambut baik kerjasama ini dan saya harap pihak Lapas Narkotika Purwokerto juga dapat berkontribusi dalam kegiatan yang ada di Masjid Agung Baitussalam", Ungkapnya.
Pada akhir acara pengurus Masjid Agung menyerahkan sejumlah buku dengan judul "Dari Bersyukur sampai dengan Ahli Kitab" dan "Ramadhan Mubarok" untuk melengkapi perpustakaan di Lapas Narkotika Purwokerto.
Kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama ini berjalan dengan baik dan lancar serta tetap menerapkan protokol kesehatan.
(N.Son/Sar)